Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1322
Title: Penerapan Etika Komunikasi Massa Channel YouTube Dakwah Oki Setiana Dewi (Analisis OSD Official Tahun 2020)
Authors: Endang Huda, 17220044
Advisor: Muhammad Hizbullah
Issue Date: 2021
Publisher: Institut Ilmu Al Quran (IIQ) Jakarta
Abstract: Komunikasi adalah hubungan kontak langsung maupun tidak langsung antar manusia, baik itu individu maupun kelompok. Dalam komunikasi antara dai terhadap mad‟unya baik yang melakukan dakwah secara langsung dalam tablig akbar maupun melalui media sosial seperti WhatsApp, Instagram, YouTube yang sangat populer saat ini. Dalam menyampaikan pesan dakwahnya perlu diperhatikan apakah seorang penceramah sudah menerapkan etika dari komunikasi massa. Maka, dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan etika komunikasi massa dalam channel YouTube dakwah Oki Setiana Dewi official. Penelitian ini fokus pada bagaimana penerapan etika komunikasi massa channel YouTube Oki Setiana Dewi (analisis OSD official tahun 2020). Penelitian ini memiliki persamaan dan perbedaan dengan penelitian-penelitian sebelumnya, persamaan pada penelitian ini adalah metode yang digunakan sama-sama menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis deksriptif, sedangkan perbedaannya terletak pada objek penelitian. Tentunya dalam penelitian ini tidak ada kesamaan yang sangat signifikan, dan diharapkan penelitian ini dapat memberikan sebuah efek yang bermanfaat. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis analisis deskriptif dengan objek penelitian tentang “Penerapan Etika Komunikasi Massa Channel YouTube Dakwah Oki Setiana Dewi (Analisis OSD Official Tahun 2020)”. Data penelitian ini di dapat dari hasil observasi video, kajian pustaka, dokumentasi dan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat rumusan mengenai etika komunikasi massa yang diterapkan oleh Oki Setiana Dewi dalam channel YouTube dakwahnya OSD official, yaitu dengan lima penerapan; bersikap jujur dan sopan santun, dengan menyampaikan perkataan yang baik, menyentuh dan lemah lembut. Bertanggung jawab, yaitu dengan memberikan sebuah informasi yang benar dan tepat. Kebebasan pers, yaitu Oki berhak untuk berekspresi dalam video yang ia posting melaui OSD Official. Ketepatan dan objektivitas, yaitu Oki bersikap netral terhadap pesan yang disampaikannya dengan mengutamakan kebenaran, dan sifat etis yang dilakukan yaitu dengan mengabdi kepada kepentingan umum, pesan yang disampaikan juga berdasarkan fakta yang terjadi di lapangan
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1322
Appears in Collections:Skripsi S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
17220044.pdf
  Restricted Access
4.38 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.