Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1583
Title: Pengulangan Fabiaayyi „alâ‟i Rabbikumâ Tukadzzibâni dalam Surah Ar-Rahman (Studi Komparatif Tafsir al-Misbah dan al-Azhar)
Authors: Khoerunnisa Isnaeni, 17210852
Advisor: Ahmad Hawasi
Issue Date: 2021
Publisher: Institut Ilmu Al Quran (IIQ) Jakarta
Abstract: Penelitian ini berangkat dari ketertarikan penulis mengenai Pengulangan Fabiaayyi „alâ‟i Rabbikumâ Tukadzzibâni dalam Surah Ar-Rahman, karena surah ar-Rahman merupakan surah yang unik dan istimewa, yang mana di dalamnya terdapat satu susunan kata yang berulang sebanyak 31 kali, yang jika kita membacanya membuat kita berfikir akan nikmat yang diberikan oleh Allah dalam pengulangan ini. Berangkat dari latar belakang tersebut penulis ingin mengkaji lebih dalam agar tidak ada lagi kesalahan dalam memaknai pengulangan Fabiaayyi „alâ‟i Rabbikumâ Tukadzzibâniitu sendiri. Dan berfokus pada rumusan masalah yaitu, bagaimana penafsiran pengulangan Fabiaayyi „alâ‟i Rabbikumâ Tukadzzibâni dalam surah Ar-Rahman menurut tafsir al-Misbah dan tafsir al-Azhar? Penelitian yang dilakukan oleh penulis merupakan model penelitian kepustakaan (library research) dengan metode analisis data deskriptif analisis dan komparatif. Kerangka penulisan ini, penulis pertama-tama mendeskripsikan, definisi, fungsi, macam-macam, kaidah tikrar, seputar tentang surah ar-Rahman dan mendeskripsikan biografi penulis dan kitab tafsirnya.Setelah itu, penulis melakukan analisis komparatif terhadap penafsiran surah ar-Rahman. Adapun hasil penelitian, bahwa pengulangan Fabiaayyi „alâ‟i Rabbikumâ Tukadzzibâni menurut tafsir al-Mishbah dan al-Azhar dalamtafsirnya yaitu, bahwa pengulangan ayat terdapat dalam surah ar-Rahman adalah pengakuan terhadap nikmat yang telah Allah berikan, penegasan dan penekanan untuk diingatkan kembali akan semua nikmat yang mereka peroleh. Apabila berbicara tentang nikmat-nikmat maka ayat tersebut menekankan akan pentingnya bersyukur dan apabila berbicara tentang azab maka ayat tersebut menekankan azab atau balasan bagi orang yang tidak mau bersyukur. Oleh karena itu, Allah Swt, setiap kali menganugerahkan nikmat dan mengingatkan kembali nikmat-nikmat-Nya yang telah diberikan kepada hamba-Nya
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1583
Appears in Collections:Skripsi S1 Ilmu Al-Quran dan Tafsir

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
17210852.pdf
  Restricted Access
1.33 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.