Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1652
Title: Peran Ayah dalam Pendidikan Anak Perspektif Al-Qur'an (Telaah Tafsir Ibnu Katsir dan Tafsir Al-Misbah)
Authors: Rabiatul Adawiyah, 219430274
Advisor: Romlah Widayati
Muh. Ubaidillah Al Ghifary S
Issue Date: 2022
Publisher: Pascasarjana Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa akhlak ayah dalam mendidik anak dalam tafsir Ibnu Katsîr dan tafsir al-Mishbâẖ, menganalisa jenis pendidikan yang diajarkan ayah dalam tafsir Ibnu Katsîr dan tafsir al-Mishbâẖ, dan menganalisa peran ayah dalam pendidikan anak persfektif Al-Qur’an telaah tafsir Ibnu Katsîr dan tafsir al-Mishbâẖ. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pustaka (library research) dengan menggunakan data primer tafsir Ibnu Katsîr dan tafsir al-Mishbâẖ. Adapun langkah pokok analisis data dalam penelitian ini diawali dengan inventarisasi teks berupa ayat-ayat, mengkaji teks, melihat historis ayat-ayat dan melihat hadits-hadits. Selanjutnya diinterpretasikan secara objektif dan dituangkan secara deskriptif kemudian ditarik beberapa kesimpulan secara deduktif. Hasil penelitian tesis ini menunjukkan bahwa 1) Akhlak ayah dalam mendidik anak dalam tafsir Ibnu Katsîr dan tafsir al-Mishbâẖ adalah berwasiat, kasih sayang kepada anak dengan panggilan yâ bunayya (wahai anakku), bersyukur, tidak memberatkan anak dan calon menantu, dan berdo’a, 2). Jenis pendidikan yang diajarkan ayah dalam tafsir Ibnu Katsîr dan tafsir al-Mishbâẖ adalah pendidikan tauhid, pendidikan akhlak, pendidikan ibadah/muamalah, pendidikan komunikasi, dan pendidikan intelektual, dan 3). Peran ayah dalam pendidikan anak persfektif Al-Qur’an telaah tafsir Ibnu Katsîr dan tafsir al-Mishbâẖ adalah menjadi teladan yang baik bagi anak, menjaga keluarganya dari api neraka dan mengajaknya masuk syurga, dan mencarikan pendamping yang baik untuk anak dan menikahkannya.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1652
Appears in Collections:Tesis S2 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
219430274-Rabiatul Adawiyah.pdf
  Restricted Access
219430274-Tesis2.18 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.