Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2074
Title: Penggunaan Metode Bagdadi Dalam Meningkatkan Kemampuan Praktik Makhorijul Huruf Pada Siswa Kelas X Smkn 3 Tangerang Selatan
Authors: Siti Nur Alfiyah, 18311938
Advisor: Sri Tuti Rahmawati
Issue Date: 2022
Publisher: Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Penelitian ini dilatar belakangi karena siswa SMKN 3 Kota Tangerang Selatan kelas X OTKP 2 masih mengalami kesulitan membaca Al-Qur‟an karena faktor kurangnya pemahaman dalam ilmu tajwid. Setelah ditelusuri lebih dalam tentang penguasaan ilmu tajwid siswa, dalam proses belajaran membaca Al-Qur‟an dengan metode yang sebelumnya, siswa tidak belajar mengenai tempat keluarnya huruf yaitu makhorijul huruf, siswa hanya belajar bagaimana bunyi hurufnya saja dan hukum bacaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana efektivitas metode Bagdadi yang diterapkan dan melihat peningkatan dalam pemahaman makhorijul huruf setelah menggunakan metode bagdadi Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif tipe pre-eksperimen dengan desain One Group Pretest Postest. Sumber data didapat dari hasil pretest dan posttest yang dilakukan. Tehnik pengolahan data yang pertama untuk uji instrumen dengan melakukan uji va-liditas dan uji reliabilitas dan untuk uji hipotesis dengan menggunakan uji normalitas data dan uji Wilcoxon. Hasil penelitian ini menujukkan bahwa perbandingan nilai pretest dan nilai posttest siswa menunjukkan peningkatan, yang mana, siswa yang mendapat nilai sangat baik meningkat 2 orang, siswa yang mendapat nilai baik meningkat 13 orang, kemudian siswa yang mendapat nilai cukup meningkat 4 orang , siswa yang mendapat nilai tidak baik menurun 18 orang , dan siswa yang mendapat nilai sangat tidak baik menurun 1 orang. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan dengan menggunakan SPSS 25 maka didapatkan hasil asymp. Sig. (2-tailed) menunjukkan angka 0.000 yang mana angka tersebut kurang dari 0.05. Sesuai dengan dasar pengambilan keputusan yaitu jika nilai signifikansi kurang dari 0,05 maka hipotesis diterima yaitu hipotesis Ha di terima atau dengan kata lain penggunaan metode Bagdadi meningkatkan pemahaman makhorijul huruf siswa kelas X OTKP 2 SMKN 3 Kota Tangerang Selatan
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2074
Appears in Collections:Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
18311938.pdf
  Restricted Access
5.76 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.