Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2262
Title: Peranan Pendidikan Islam dalam Mencegah Juvenile Delinquency (Studi Kasus SMK Triguna Ciputat Tangerang Selatan)
Authors: Lidiatul Mubarokah, 05310776
Advisor: Ahmad Syafi'ie Noor
Issue Date: 2010
Publisher: Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Penelitian yang dilakukan oleh penulis berjudul Peranan Pendidikan Agama Islam dalam Menanggulangi Juvenile Delinquency di SMK Triguna Utama Ciputat Tangerang. Latar belakang penulis mengambil judul tersebut yaitu dikarenakan ada nya dampak negatif dari era globalisasi yang memuat informasi yang dapat merusak moral remaja dari berbagai tekhnologi yang telah ada sekarang ini. Apalagi masa remaja adalah masa peralihan antara anak-anak menjadi dewasa yang menyebabkan rasa keingintahuan akan suatu hal sangat besar sekali, terlebih lagi mereka bersikap aktif untuk mencari tahu hal-hal yang negatife yang sekarang banyak beredar di internet atau sejenisnya, dimana hal tersebut akan membentuk sikap mereka menjadi sikap yabg dursila atau banyak merugikan masyarakat. Untuk mengetahui bagaimana peranan Pendidikan Agama Islam dalam Menanggulangi Juvenile Delinquency, maka penulis melakukan penelitian terhadap siswa kelas II (Dua) di SMK Triguna Utama Ciputat. Metode yang digunakan dalam penelitian Metode Deskriptif Analisis yaitu untuk memberikan gambaran tentang peranan Pendidikan Agama Islam dalam menanggulangi juvenile delinquency di SMK Triguna Utama Ciputat Tangerang. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan penulis maka hasil dari penelitian tersebut dapat ketahui bahwa siswa yang ada di SMK Triguna Utama Ciputat tidak secara signifikan mempunyai prilaku delinquency, jika di lihat dari hasil quesioner dan observasi penulis hanya menemukan kurang lebih 30% dari 50 siswa yang berprilaku delinquency dan itupun hanya tindakan-tindakan yang tidak terlalu fatal dan jika dilihat dari karakter siswa tersebut yang bersangkutan masih dapat di arahkan untuk memperbaiki prilakunya, proses belajar mengajar di sekolah tersebut cukup baik dan sistem pengontrolan sekolah kepada siswa cukup baik karena selalu adanya kerjasama antara guru PAI, guru Kesiswaan, Orang tua murid serta murid itu sendiri. Demikian pemaparan singkat oleh penulis mengenai judul yang dijadikan penelitian oleh penulis.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2262
Appears in Collections:Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Lidiatul Mubarokah_FULL.pdf
  Restricted Access
9.18 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.