Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/3660
Title: Efektivitas Keterlibatan Orang Tua Pada Program Literasi Membaca dalam Mengembangkan Karakter Religius Siswa SD Emirattes Islamic School
Authors: Farhah Nida, 219430245
Advisor: Syahidah Rena
Pahrurroji
Issue Date: 2024
Publisher: Program Pascasarjana Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Persoalan literasi dan karakter menjadi persoalan penting dalam sistem evaluasi pendidikan tingkat nasional. Keduanya menjadi fokus penyederhanaan kurikulum oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Literasi terkait dengan kemampuan menganalisis kualitatif. Pengetahuan tersebut penting sebagai bekal pengembangan semua disiplin ilmu. Sementara karakter menjadi pengikat agar peserta didik menjadi pribadi yang baik. Maka, penelitian ini bertujuan untuk menganalisa efektivitas keterlibataan orang tua pada program literasi membaca dalam mengembangkan karakter religius siswa SD Emirattes Islamic School. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian descriptive research yaitu berfokus mendeskripsikan efektivitas keterlibataan orang tua pada program literasi membaca dalam mengembangkan karakter religius siswa. Sumber data primer yaitu dokumentasi, wawancara dengan kepala sekolah, guru, orang tua dan siswa kelas IV yang dipilih secara purposive. Sedangkan sumber sekunder yaitu kurikulum SD Emirattes Islamic School, jurnal, artikel, brosur, dan buku. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya keefektifan pada keterlibatan orang tua dalam program literasi membaca untuk mengembangkan karakter religius siswa, yaitu: 1) Bentuk keterlibatan orang tua sebagai modeling, adanya keterlibatan orang tua dalam membiasakan diri untuk membaca buku; sebagai mentoring, adanya keterlibatan orang tua dalam membiasakan diri untuk membaca buku bersama anak; sebagai organizing, adanya keterlibatan orang tua dalam menciptakan lingkungan kaya akan bacaan, serta membeli buku bersama anak; 2) Gambaran karakter religius dalam keseharian siswa yaitu, adanya keyakinan dalam diri siswa bahwa Allah Swt. satu-satunya Tuhan yang wajib disembah, siswa melaksanakan kewajibannya dalam beribadah, siswa berbagi sebagian hartanya kepada sesama manusia; 3) Proses pembentukan kebiasaan pada anak akan tercapai apabila ayah dan ibu sebagai orang tua dapat menjalankan tugas dan perannya dengan baik. Ayah dan ibu memiliki peran yang setara dalam mengelola keluarga, terutama dalam hal pendidikan dan pengasuhan anak. Namun kenyataannya tidak semua orang tua mempunyai waktu untuk mengajar dan bermain dengan anaknya karena sibuk dengan pekerjaan.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/3660
Appears in Collections:Tesis S2 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
219430245_Farhah Nida.pdf
  Restricted Access
219430245_Tesis3.25 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.