Please use this identifier to cite or link to this item:
https://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/4152
Title: | Hifz Al-Bi’ah dan Tafsir Ekologi (Studi Analisis Kelestarian Lingkungan dalam Global Warming) |
Authors: | Abdul Ilah Thohir, 222411134 |
Advisor: | Samsul Ariyadi Abdullah Safei |
Issue Date: | 2025 |
Publisher: | Program Pascasarjana IIQ Jakarta |
Abstract: | Penelitian ini mengkaji konsep Ḥifẓ al-bi'ah dan tafsir ekologi dalam Al-Qur'an serta relevansinya terhadap fenomena global warming. Dengan tujuan untuk mendeskripsikan konsep Ḥifẓ al-bi’ah dalam Al-Qur'an dan menganalisis relevansinya dalam menghadapi fenomena global warming dari perspektif tafsir ekologi. Penelitian tesis ini berbeda dengan karya M. Hilmi Mat Johar dkk. (2021) tentang konsep Ḥifẓ al-bi'ah dalam penanganan bencana alam, perbedaan penelitian ini berfokus kepada tinjauan atas penerapan konsepsi Ḥifẓ biah yang berperan dalam penanganan resiko bencana. Ahmad Fatoni (2024) tentang Islam dan lingkungan, perbedaan penelitian ini berfokus kepada tinjauan atas ayat dan hadits berkaitan dengan penjagaan lingkungan. Serta Ahmad Z. Abidin dan F. Muhammad (2020) tentang tafsir ekologis dan problematika lingkungan, perbedaan Penelitian ini berfokus kepada pengembangan konsep ekotheology. Sedangkan penelitian yang hendak peneliti kaji berfokus pada konsep Ḥifẓ al-Bi’ah dan tafsir Ekologi dalam menanggulangi Global Warming Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif yang bersifat kepustakaan dengan pendekatan tematik. Sumber data primer penelitian ini adalah Al-Qur'an, sedangkan sumber sekundernya meliputi kitab-kitab tafsir, buku, jurnal dan literatur lain yang relevan. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui dokumentasi, sedangkan analisis data menggunakan content analysis dan analisis semiotika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Al-Qur'an memuat konsep Ḥifẓ al-bi'ah (penjagaan lingkungan) yang tercermin dalam berbagai ayat tentang alam. Konsep ini menekankan tanggung jawab manusia sebagai khalifah untuk menjaga keseimbangan dan kelestarian alam. Analisis tafsir ekologi mengungkap prinsip-prinsip seperti larangan merusak alam, pemanfaatan sumber daya secara bijak, dan menjaga keseimbangan ekosistem. Konsep ini relevan dalam menghadapi global warming, sebagai landasan etis dan praktis untuk mitigasi dan adaptasi perubahan iklim. Dengan demikian, penerapan Ḥifẓ al-bi'ah berdasarkan tafsir ekologi Al-Qur'an dapat berkontribusi signifikan dalam mengatasi krisis lingkungan global. |
URI: | http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/4152 |
Appears in Collections: | Tesis S2 Ilmu Al Quran dan Tafsir |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
222411134_Abdul Ilah Thohir.pdf Restricted Access | 222411134_Tesis | 3.19 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.