Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/446
Title: Pengaruh Kegiatan One Day With Qur’an Terhadap Motivasi Siswa dalam Menghafal” Studi kasus di SDIT Al-Azkar Pamulang
Authors: Ennung Komala Dewi, 12311154
Advisor: Romlah Widayati
Issue Date: 2016
Publisher: Institut Ilmu Al Quran (IIQ) Jakarta
Abstract: Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Azkar Pamulang merupakan salah satu sekolah yang mempunyai sebuah program tahfidz dengan pencapaiaan hafalan juz 30 setelah selesai/lulus dari sekolah tersebut. Sebuah kegiatan berskala tahunan yang dikenal dengan kegiatan One Day With Qur’an pun rutin dilakukan untuk memotivasi siswa dalam menghafal Al-Qur’an. Oleh sebab itu penulis tertarik untuk melakukan penelitian guna mengetahui sejauh mana pengaruh kegiatan tersebut terhadap motivasi siswa dalam menghafal Al-Qur’an. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif (Quantitative Approach) menggunakan analisis data statistic dan bersifat penelitian korelasi yaitu menghubungkan antaravariabel X (Kegiatan One Day With Qur’an) dan variabel Y (motivasi siswa dalam menghafal Al-Qur’an). Dalam memperoleh data menulis juga mengumpulkan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan dapat ditemukan bahwa dari perhitungan angka korelasi antara variabel X dengan variabel Y dengan menggunakan product moment dan setelah memperhatikan besarnya rxy yang diperoleh ialah sebesar 0,267 yang terletak antara 0,20-0,40 berarti terdapat korelasi/pengaruh yang lemah atau rendah. Dengan memeriksa tabel nilai r product moment ternyata rhitung lebih besar dari rtable pada taraf signifikan 5% rxy > rtabel yaitu 0,267 > 0,250, sedangkan pada taraf signifikan 1% rhitung lebih kecil dari pada rtable rxy < rtabel yaitu 0,267 < 0,325. Maka penulis mengambil kesimpulan pada taraf signifikan 5% yang mana rhitung lebih besar dari rtable sehingga dengan demikian maka Hipotesis Alternatif (Ha) diterima atau disetujui, sedangkan Hipotesis Nihil (Ho) ditolak. Akan tetapi dari hasil dokumentasi dan wawancara, penulis menemukan bahwa kegiatan One Day With Qur’an memberi pengaruh yang cukup terhadap motivasi siswa dalam menghafal Al-Qur’an. Hal ini dapat dilihat dari catatan prestasi pencapaian target hafalan siswa bahwa peserta lomba/siswa yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini telah menyelesaikan target hafalannya lebih cepat jika dibandingkan dengan siswa yang tidak mengikuti/berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/446
Appears in Collections:Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
12311154.pdf
  Restricted Access
3.88 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.