Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1199
Title: | Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Mengatasi Masalah Bullying Di Sekolah Bakti Mulya 400 Pondok Indah Jakarta Selatan |
Authors: | Rika, 14311405 |
Advisor: | Sri Tuti Rahmawati |
Issue Date: | 23-Aug-2018 |
Publisher: | Institut Ilmu Al Quran (IIQ) Jakarta |
Abstract: | Bullying tidak asing lagi untuk didengar di Negara ini. Bullying bahkan tak pernah dapat diartikan ke dalam Bahasa Indonesia. Dunia pendidikan Indonesia menjadi salah satu perhatian untuk masalah bullying, dimana di dalam kegiatan belajar-mengajar, kerap terjadi tindakan bullying antar civitas. Ironis memang dan sepatutnya benar-benar menjadi perhatian semua orang, tidak hanya pemerintah, namun semua pihak yang memiliki peran langsung maupun tidak langsung di sekolah (orang tua, murid, guru, lembaga-lembaga sekolah dan lain sebagainya). Adapun rumusahan masalah dalam penelitian ini yaitu : Peran apa saja yang dilakukan oleh guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi Masalah bullying di sekolah bakti Mulya 400 Pondok indah jakarta selatan? Dan Faktor apa saja yang dilakukan para peserta didik sehinnga terjadi masalah bullying disekoah? Untuk menjawab rumusan masalah tersebut digunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian deskriptif, dengan teknik pengumpulan data observasi dan wawancara serta dekomentasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan Peran guru PAI dalam mengtasi masalah bullying di sekolah Bakti Mulya 400 Pondok Indah Jakarta Selatan sudah berjalan dengan baik ini dibuktikan guru-guru sekolah langsung mengawasi peserta didik baik didalam kelas maupun dlingkungan sekolah. Sedangkan faktor-faktornya ialah murid yang memiliki kepribadian kurang perhatian serta lingkungan keluarga yang tidak harmonis dan juga anak yang memiliki keluarga yang terhormat sehingga ia lebih cendrung memiliki sifat sesuka hati untuk berbuat dilingkungan sekolah. |
URI: | http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1199 |
Appears in Collections: | Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
14311405.pdf Restricted Access | 2.18 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy | |
14311405_Publik.pdf Restricted Access | 2.14 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.