Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1357
Title: | Problematik Penggunaan Aplikasi WhatsApp Dalam Pembelajaran PAI Di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus Siswa Kelas V MI Al-Ihsaniyah Jakarta Utara) |
Authors: | Widiya Lestari, 17311800 |
Advisor: | Nur Aini Zaida |
Issue Date: | 2021 |
Publisher: | Institut Ilmu Al Quran (IIQ) Jakarta |
Abstract: | Latar Belakang Masalah dalam penelitian ini adalah pada saat PLP II penulis menemukan adanya problematik penggunaan aplikasi whatsapp dalam pembelajaran PAI yang dihadapi pendidik maupun peserta didik, seperti kurangnya pendidik dalam memaksimalkan fitur whatsapp dan lain sebagainya. Sehingga penulis tertarik untuk mengetahui lebih lanjut mengenai proses pelaksanaan dan problematik yang dihadapi. Perbedaan penelitian pada skripsi ini dengan penelitian-penelitian sebelumnya yaitu mengenai problematik media pembelajaran online yang digunakan. Kebanyakan dari penelitian seelumnya meneliti mengenai problematik media pembelajaran online yang beragam. Sedangkan penelitian pada skripsi ini spesifik untuk mendeskripsikan problematik pembelajaran PAI dengan menggunakan media pembelajaran online whatsapp. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini berlokasi di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-Ihsaniyah Jakarta Utara. Sumber data dalam penelitian ini adalah guru mata pelajaran pendidikan agama Islam, siswa kelas V, dan orangtua siswa kelas V. Adapun sumber sekunder adalah buku, jurnal, skripsi dan dokumentasi berupa foto. Teknik pengumpulan data berupa observasi partisipatif, wawancara, dokumentasi, dan triangulasi data. Teknik analisis data menggunakan analisis data model Miles and Huberman. Hasil penelitian ini menunjukkan, bahwa 1) Proses pelaksanaan pembelajaran PAI menggunakan aplikasi whatsapp di masa pandemi covid-19 pada siswa kelas V MI Al-Ihsaniyah Jakarta Utara kegiatan belajar mengajar tidak dapat dilakukan secara tatap muka langsung dikarenakan masih dalam masa pandemi covid-19. Adapun media pembelajaran yang digunakan adalah hanya aplikasi whatsapp. Dalam proses pembelajaran awal, guru melakukan tahap perencanaan seperti menyiapkan RPP dan membuat video pembelajaran, untuk proses pelaksanaan pembelajaran inti guru memberikan materi berupa video pembelajaran dan untuk tahapan evaluasi pembelajaran guru memberikan penugasan pada buku LKS dan dikumpulkan ke sekolah langsung. Sedangkan untuk ulangan harian dilakukan dengan menggunakan google form. 2) Problematik penggunaan aplikasi whatsapp dalam pembelajaran PAI di masa pandemi covid-19 pada siswa kelas V MI Al-Ihsaniyah Jakarta Utara, yaitu pertama masih banyak peserta didik yang belum memiliki handphone sendiri, kedua kurangnya motivasi belajar dalam diri peserta didik, ketiga kurangnya kedisiplinan peserta didik dalam mengumpulkan tugas, keempat kurangnya tingkat pemahaman mandiri peserta didik, kelima keterbatasan guru dalam memantau peserta didik, keenam keterbatasan guru dalam mengkreasikan pembelajaran daring online agar tidak membosankan, ketujuh keterbatasan aplikasi whatsapp, kedelapan keterbatasan sinyal dan biaya kuota internet dan kesembilan keterbatasan orangtua dalam memberi pemahaman kepada peserta didik. |
URI: | http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1357 |
Appears in Collections: | Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
17311800.pdf Restricted Access | 3.34 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy | |
17311800_Publik.pdf Restricted Access | 1.2 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.