Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/152
Title: Radha’ah dalam al-Qur’an (Studi Penafsiran Wahbah az-Zuhaili dalam tafsir al-Munir Terhadap Ayat-ayat Radha’ah)
Authors: Faizah, 15210653
Advisor: Sofian Effendi
Issue Date: 2019
Publisher: Institut Ilmu Al Quran (IIQ) Jakarta
Abstract: Penelitian ini dilatar belakangi adanya ajaran dalam Al-Qur’an berkaitan dengan pengasuhan anak dari segi penyusuan yang dilakukan seorang ibu. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah: bagaimana pemikiran dan penafsiran Wahbah az-Zuhaili dalam masalah radhâ’ah (menyusui). Penelitian ini menggunakan bentuk penelitian kepustakaan (Library Research) bahan primernya kitab tafsir al-Munîr karangan Wahbah az-Zuhaili, sedangkan untuk bahan sekundernya penulis menggunakan literatur-literatur yang terkait tentang pembahasan yang akan dibahas, adapun metode analisa menggunakan metode kualitatif. Hasil dari penelitian ini penulis menemukan bahwa pandangan Wahbah az-Zuhaili mengenai radhâ’ah (menyusui), adalah kewajiban seorang ibu baik yang ditalak maupun tidak, dengan tanggung jawab seorang suami dalam menafkahi, dan dibolehkannya seorang suami dan istri menyapih anaknya sebelum dua tahun, jika seorang istri berhalangan untuk menyusui nya, maka suami wajib mencari ibu penyusu untuk si bayi. Jumlah ukuran susu yang menyebabkan syarat kemahraman sepersusuan menurut Wahbah az-Zuhaili ukurannya lima kali susuan yang mengenyangkan.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/152
Appears in Collections:Skripsi S1 Ilmu Al-Quran dan Tafsir

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
15210653.pdf
  Restricted Access
5.25 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.