Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1544
Title: Strategi Kepala Sekolah Dalam Membentuk Karakter Islami Peserta Didik di SDIT Global Insan Madani
Authors: Amalia Diana Fitri, 17311842
Advisor: Esi Hairani
Issue Date: 2021
Publisher: Institut Ilmu Al Quran (IIQ) Jakarta
Abstract: Latar belakang penulisan skripsi ini adalah bahwa SDIT Global Insan Madani memiliki kepala sekolah yang berkomitmen mewujudkan generasi yang memiliki iman kuat, mempunyai karakteristik, berakhlak mulia, terampil serta profesional. Tujuan penelitian ini adalah Untuk mendiskripsikan serta menjelaskan strategi kepala sekolah dalam membentuk karakter islami peserta didik serta apa saja faktor pendukung dan penghambat terhadap pembentukan karakter islami peserta didik di SDIT Global Insan Madani. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif untuk mencari informasi yang mendalam tentang strategi yang telah dilakukan oleh kepala sekolah dalam pembentukan karakter islami di SDIT Global Insan Madani. Pendidikan karakter di SDIT Global Insan Madani mencakup sembilan karakter utama yaitu; jujur, amanah, bertanggung jawab, kerja sama, peduli, mandiri, bersih, rapi dan disiplin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah telah melaksanakan kepemimpinannya dengan baik. Adapun strategi khusus dalam membentuk karakter islami peserta didik di SDIT global Insan Madani ialah: a) People‟s power yaitu dilaksanakan melalui pendekatan perintah dan larangan atau reward dan punishment. b) Persuasive strategy yaitu dilaksanakan dengan meminta dan membentuk masukan dari masyarakat dan anggota sekolah c) Normative re-education yaitu menanamkan dan mengganti paradigma berpikir masyarakat sekolah yang lama dengan yang baru
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/1544
Appears in Collections:Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
17311842.pdf
  Restricted Access
3 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.