Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2050
Title: | Komunikasi Organisasi Dalam Proses Pengembangan Pondok Pesantren Nuzulul Qur’an Desa Bantar Kabupaten Banyumas |
Authors: | Siti Lumatun Nuzulul Asroriyah, 18220106 |
Advisor: | Isman Iskandar |
Issue Date: | 2022 |
Publisher: | Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta |
Abstract: | Komunikasi adalah kegiatan mutlak bagi manusia, kerena tidak ada satupun manusia yang hidup tanpa berkomunikasi. Salah satu tujuan Komunikasi adalah untuk menyampaikan pesan baik dalam lingkup individu, kelompok maupun organisasi. Pondok Pesantren Tahfiz Nuzulul Qur’an-Sabilussa’adah merupakan sebuah lembaga organisasi yang bergerak dalam bidang pendidikan Islam, yang fokus membina dan mencetak santri menjadi penghafal Al-Qur’an. Dalam proses pendirian serta pengembangannya tentunya Pondok Pesantren Nuzulul Qur’an harus melakukan komunikasi baik dalam lingkup Internal maupun Eksternal. Melihat latar belakang masalah di atas maka peneliti tertarik melakukan penelitian yang bertujuan untuk menemukan komunikasi apa yang dilakukan PP. Nuzulul Qur’an sehingga menjadikan PP. Nuzulul Qur’an Sabilussa’adah berdiri dan berkembang, dan bagaimana pola atau bentuk komunikasi organisasi yang berjalan dalam proses membangun PP. Nuzulul Qur’an Sabilusa’adah, Serta Apa faktor pendukung dan penghambat dalam aktivitas mendirikan dan membangun PP Nuzulul Qur’an Sabilussa’adah, karena meski berkembang dengan pesat tidak berarti proses pendiran dan perkembangan tidak menemui masalah. Dalam penelitian ini kerangka teori yang digunakan adalah teori komunikasi organisasi Internal Eksternal Clampit dan Greenbaunm. Sedangkan untuk teori perubahannya sendiri menggunakan teori perubahan Kurt Lewin yaitu unfreezing, Moving dan Refreezing, yang kemudian di sempurnakan dengan 8 tahapan perubahan Kotter, dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. tekhnik pengumpulan data yang di dilakukan penulis dalam penelitian ini dengan cara observasi lapangan, wawancara, dan dokumentasi yang didapatkan dari berita internet, foto aktivitas/kegiatan belajar mengajar dan acara seremonial, serta catatan maupun arsip tertulis lainnya. Hasil akhir dalam penelitian ini peneliti menyimpulkan bahwa mendirikan dan mengembangkan pesantren bukan merupakan hal yang sulit, namum membutuhkan proses dan tahapan-tahapan yang harus di lalui. Peneliti menyimpulkan komunikasi PP. Nuzulul Qur’an sudah berjalan dengan baik meski meski tetap ditemukan beberapa kendala, namun hal ini masih dapat di atasi oleh pihak Manajemen pesantren |
URI: | http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2050 |
Appears in Collections: | Skripsi S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
18220106.pdf Restricted Access | 3.27 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy | |
18220106_Publik.pdf Restricted Access | 1.27 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.