Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/215
Title: Pemahaman Dan Penerapan Ayat-Ayat Multikulturalisme
Studi Living Qur'an Di Lembaga Pendidikan Yayasan Al Ashriyyah Nurul Iman Islamic Boarding School Parung-Bogor
Authors: Muhammad Waliyullah, 215410642
Advisor: Artani Hasbi
Ahmad Syukron
Issue Date: 2018
Publisher: Pascasarjana Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Muhammad Waliyullah: Pemahaman dan Penerapan Ayat-Ayat Multikulturalisme (Studi Living Qur‟an di Lembaga Pendidikan Yayasan Al Ashriyyah Nurul Iman Islamic Boarding School Parung-Bogor) Multikultural merupakan gagasan sekaligus politik pengakuan (politics of recognition) yang ditunjukan untuk mewujudkan kesadaran, toleransi, pemahaman, dan pengetahuan yang mempertimbangkan keragaman budaya dan juga perbedaan dan persamaan antar budaya. Peneltiin ini bertujuan untuk mengetahui (1) ayat-ayat yang mengindiksikan nilai nilai multikulturalisme (2) Bagaimana Pemahaman Pembina Yayasan terhadap nilai nilai multikulturalisme di Yayasan Al Ashriyyah Nurul Iman Parung Bogor (3) Bagaimana Penerapan ayat-ayat multikulturalisme di Yayasan Al Ashriyyah Nurul Iman Parung Bogor. Penelitian ini menggunakan metode analisis isi dan observasi. Data penelitian ini berupa data kualitatif dan sumber datanya adalah data sekunder yang terdiri dari data utama (ayat ayat Al Qur‟an dan teks tafsir) dan data pendukung (Literatur, Wawancara dan dokumen pendukung lainnya) Hasil penelitian yang didapatkan adalah bahwa ayat ayat yang mengindikasikan nilai nilai multikulturalisme terdapat dalam tiga puluh satu ayat yang tersebar di beberapa surah Al Qur‟an empat belas ayat yang mengindikasikan nilai nilai belajar hidup dalam perbedaan, tiga ayat yang mengindikasikan nilai sikap saling percaya, saling pengertian dan saling menghargai, dua ayat yang mengindikasikan apresiasi dan interdepensi diantara manusia, dua belas ayat yang mengindikasikan resolusi konflik dan rekonsulasi tanpa kekerasan. Pembina Yayasan Al Ashriyyah Nurul Iman Islmic Boarding School memahami bahwa multikulturalisme adalah sebuah kerjasama dengan semua bangsa dan agama, dengan berpedoman pada Q.S. al Hujurȃt [49]: 13 dan tetap memegah prinsip agama masing masing dengan berpedoman pada Q.S. al-Kȃfirȗn [109]: 6. Pemahaman tersebut di implikasikan dalam setiap ajaran, kegiatan dan kurikulum di Yayasan Al Ashriyyah nuul Iman Islamic Boarding School, Para santri datang dari berbagai daerah dan suku dengan tidak dipungut biaya, adanya kerjasama dengan Yayasan Budha Tzuchi Internasional, Negara Amerika Serikat, Australia, Jepang, Taiwan, Turki dan Korea. Begitupula dengan berbagai agama baik Islam, Kristen, Budha, Hindu maupun Yahudi.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/215
Appears in Collections:Tesis S2 Ilmu Al Quran dan Tafsir

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Muhammad Waliyullah (215410642).pdf
  Restricted Access
Tesis-2154106429.07 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.