Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2252
Title: Analisis Penerapan Sistem Pendidikan Agama di Sekolah dasar Muhammadiyah 1 Cileungsi pada Periode Pra dan Post KBK
Authors: Taubatul Adzkiya, 03310687
Advisor: Suwarno Imam
Issue Date: 2008
Publisher: Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Pendidikan merupakan suatu kebutuhan yang sangat penting untuk dipenuhi demi pertumbuhan dan perk.embangan pribadi seorang anak. Setiap anak yang lahir ke dunia membawa potensi yang ada pada dirinya, baik itu potensi yang bersifat positif maupun potensi yang bersifat negativ. Pada era globalisasi dan pasar bebas manusia dihadapkan pada perubahan­perubahan yang tidak menentu. Seperti perubahan-perubahan pada sistem pendidikan Indonesia. Perubahan yang paling mendasar antara lain adalah pennasalahan kurikulum. Yaitu dilihat dari kurikulum yang sering berubah tapi tidak membuat anak menjadi pintar namun anak menjadi bahan uji coba untuk keberhasilan sebuah sistem pendidikan. Dengan demikian perubahan kurikulum merupakan tuntutan mutlak bagi lembaga pendidikan (sekolah) agar keberadaannya tetap fungsional, dalam arti senantiasa dapat memberikan pelayanan sesuai dengan kebutuhan dan tuntutan masyarakat yang senantiasa berubah dan berkembang. Hal demikian juga disebabkan karena fungsi lembaga pendidikan (sekolah) telah biasa digunakan oleh masyarakat sebagai ''pintu gerbang,, untuk menghadapi berbagai tuntunan masyarakat. Di Indonesia telah mengalami beberapa kali perubahan dalam bidang kurikulum sekolah yakni mulai dari kurikulum 1968, 1975, 1984, 1994, 1999, 2004 kurikulum berbasis kompetensi (KBK) dan yang paling terbaru adalalah kurikulum 2006 kurikulum tingkat satuan pendidikan atau disingkat KTSP. Upaya meningkatkan kualitas pendidikan terns menerus dilakukan secara konvensional maupun inovatif. Hal tersebut lebih terfokus lagi setelah diamanatkan bahwa tujuan pendidikan nasional adalah untuk meningkatkan mutu pendidikan pada setiap jenis dan jenjang pendidikan. Dan upaya lain dalam peningkatan mutu pendidikan dilakukan dengan menetapkan tujuan dan standar kompetensi pendidikan, yang melalui consensus nasional antara pemerintah dengan semua lapisan masyarakat.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2252
Appears in Collections:Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Taubatul Adzkiya_FULL.pdf
  Restricted Access
7.92 MBAdobe PDFView/Open Request a copy
Taubatul Adzkiya_BAB 1 DAN 5.pdf
  Restricted Access
1.29 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.