Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2498
Title: Implementasi Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) pada Pendidikan Akhlak (Studi Kasus di MI Soebono Mantofani Tangerang Selatan)
Authors: Nurul Azmi, 218430225
Advisor: Abdul Halim
Fajar Syarif
Issue Date: 2021
Publisher: Program Pascasarjana Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) di MI Soebono Mantofani Tangerang Selatan. Kemudian menganalisis manfaat setelah melaksanakan program GSM ini pada pendidikan akhlak siswa MI Soebono Mantofani. Jenis penelitian yang digunakan merupakan jenis kualitatif. Metode penelitian deskriptif analisis dengan pendekatan sosiologis dan psikologis. Sumber penelitian primer dengan menggunakan observasi, dokumentasi dan wawancara kepada kepala madrasah, wakil kepala madrasah, guru, peserta didik, dan wali murid. Adapun sumber sekunder didapatkan melalui buku dan artikel jurnal yang relevan dengan penelitian. Data dianalisis menggunakan teori Milles dan Huberman, yakni dengan mengumpulkan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan validasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa implementasi Gerakan Sekolah Menyenangkan (GSM) di MI Soebono Mantofani Tangerang Selatan sudah dilaksanakan dengan baik. Implementasi GSM ini dilaksanakan di sekolah dengan menerapkan zona-zona GSM yakni: Zona emosi, zona kehadiran, zona kesepakatan, zona kebaikan, zona harapan dan cita-cita, zona menabung, zona kreativitas dan zona-zona lainnya. Zona tersebut kemudian berdampak pada perubahan karakter anak. Anak menjadi lebih disiplin, jujur, bersabar, bersahabat dan ramah, serta sopan santun.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2498
Appears in Collections:Tesis S2 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
218430225-Nurul Azmi.pdf
  Restricted Access
218430225-Tesis5.72 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.