Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2591
Title: trategi Pendayagunaan Zakat untuk Pelayanan kesehatan Kaum Dhu'afa (Studi Kasus Layanan Kesehatan Cuma-Cuma Dompet Dhuafa Republika
Authors: Mufidatul Chasanah, 05110429
Advisor: Afidah Wahyuni
Issue Date: 2011
Publisher: Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Masalah sosial merupakan masalah yang selalu melekat pada setiap masyarakat, baik negara maju maupun di negara berkembang. Oleh karena itu, Lembaga Amil Zakat sebagai salah satu institusi masyarakat dituntut peran yang lebih besar dalam penanganan masalah sosial masyarakat khususnya umat Islam rnelalui pendayagunaan zakat yang berhasil dihirnpun. Kesehatan merupakan hal penting yang tidak dapat diabaikan oleh siapapun, baik tua maupun muda, perempuan ataupun laki-laki, yang kaya maupun yang miskin. Banyak akses layanan kesehatan yang bisa digunakan apabila seketika penyakit datang. Tetapi apabila yang sakit adalah kaum dhuafa, hal ini menjadi masalah tersendiri. Program pemerintah dalam membantu akses layanan kesehatan kaum dhuafa masih menyisakan lubang. Butuh langkah barn agar lubang ini tidak ffii;!nyisakan masalah bagi kaum dhuafa yang belum tercover. LKC dalam hal ini bertindak sebagai pengelola zakat yang mendayagunakannya S(::bagai dana layanan kesehatan gratis untuk kaum dhuafa. Pendayagunaan zakat memerlukan strategi tertentu agar dana zakat dapat sampai pada mustahik dengan amanah. Melalui serangkaian strategi ini sebagai bahan acuan agar tujuan LKC yang hendak dicapai dapat terwujud. Penelitian 1m menggunakan metode deskriptif kualitatif yaitu menggambarkan strategi pendayagunaan zakat dengan pendekatakan kasus yang diterapkan oleh Lembaga Kesehatan Cuma-cuma yang bertempat di Jl.Ir.juanda No.43 Ciputat Mega Mall, Tangerang. Data diperoleh dengan wawancara {data primer) dengan pihak terkait dan melalui studi pustaka {data sekunder) berbagai literatur tentang strategi pendayagunaan zakat. Dari hasil analiisis penelitian tersebut, LKC merupakan lembaga nirlaba jejaring Dompet Dhuafa yang mendayagunakan zakat sebagi dana sosial pelayanan kesehatan untuk kaum dhuafa. Tahapan strategi yang diterapkan LKC dimulai dari perumusan yaitu penetapan tujuan, analisa faktor intemal-ekstemal, dan penetapan strateg-J. Strategi yang dirumuskan dimplementasikan dalam program-program, sistcm kepesertaan (membership), anggaran dana, dan budaya organisasi. Selanjutnya evaluasi strategi dilakukan dalam rapat tahunan. Dari tahapan-tahapan tersehut, strategi yang dilakukan dapat berjalan baik sesuai tujuan awal perumusan dan hasilnya dapat dirasakan langsung oleh 15.000 KK lebih atau sekitar 75.000 jiwa di wilayah Jabodetabek sebagai layanan kesehatan yang dapat meringankan beban masalah kesehatan bahkan mampu membantu penyelesaian masalah kesehatan kaum dhuafa secara paripuma.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2591
Appears in Collections:Skripsi S1 Hukum Ekonomi Syariah

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Mufidatul Chasanah_FULL.pdf
  Restricted Access
5.42 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.