Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2710
Title: Keadilan Sosial Dalam Perspektif Al-Qur'an
Authors: Fatihah, 06210277
Advisor: Romlah Widayati
Issue Date: 2011
Publisher: Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Islam merupakan agama yang benar, adil dan memperhatikan persamaan. Ia datang dengan membawa ajaran-ajarannya yang luas dan menyeluruh, yang menyeluruh kepada keadilan di antara semua makhluk, tak seorang pun diperlakukan secara dzalim karena kelemahan dan ketidakberdayaannya, hak manusia tidak boleh dilanggar dengan alasan karena bukan muslim dan bukan orang beriman. Islam adalah agama Allah yang abadi, yang menghargai hak orang kecil dan orang besar, yang memerintahkan untuk menyerahkan amanat kepada orang yang berhak untuk menerimanya, tanpa harus melihat apakah yang bersangkutan orang muslim atau non-muslim, tidak boleh ada kedzaliman dan peniadaan hak manusia, siapa pun dia 􀂜􀂝bah semua manusia dalam pandangan agama adalah sama, setiap orang harus mendapatk:an haknya secara sempurna dan tidak boleh dikui-angi. Mereka semua harus diperlakukan secara adil dan merata. 1 Islam merupakan agama yang adil dan seimbang, sekaligus jalan yang lurus. Umat islam merupakan umat pertengahan (yang berada di tengah-tengah). Sementara itu, sistem Islam yang diberlakukan tak lain dari wujud keadilan itu sendiri. Dalam Islam, selain air mata, juga terdapat sebilah pedang. Islam, selain merancang program untuk menjaga kesehatan jasmani juga memperhatikan pe*embangan maknawi dan ruhani seseorang. Adanya kewajiban shalat pasti disertai adanya kewajiban zakat. Kecintaan serta hubungan dekat (tawalli) dengan para wali Allah pasti diiringi dengan keberlepasan dan penjauhan diri (tabarri) dari musuh-musuh Allah. Di samping mendukung ilmu pengetahuan, Islam juga mengutamakan amal. Himbauan Islam kepada keimanan dan keislaman, niscaya dibarengi dengan anjuran untuk beramal saleh.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2710
Appears in Collections:Skripsi S1 Ilmu Al-Quran dan Tafsir

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Fatihah_FULL.pdf
  Restricted Access
8.01 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.