Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2807
Title: Pengobatan Perspektif Al-Qur'an (Kajian As-Sya'rawi)
Authors: Magfiroh, 11210439
Advisor: Ali Mursyid
Issue Date: 2015
Publisher: Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Dalam mengatasi sakit yang dialami manusia, pengobatan medis saja belumlah cukup. Karena pengobatan medis hanya menyembuhkan penyakit jasmani saja, sedangkan manusia memiliki dimensi kesehatan jasmani, rohani, sosial dan spiritual. Penelitian m1 untuk mengetahui pengobatan perspektif Al-Qur'an melalui kajian penelitian tafsir terhadap ayat-ayat Al-Qur'an yang memiliki makna pengobatan. Adapun yang dimaksud pengobatan dalam penelitian ini adalah pengobatan bagi kesehatan manusia yang meliputi kesehatan jasmani dan rohani. Al-Qur'an bukan hanya secara fisik merupakan kitab suci umat manusia, namun didalamnya terdapat sesuatu yang menjadi penawar ( obat) dan rahmat bagi orang-orang yang beriman. Adapun masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah: pertama bagaimana konsep Al-Qur'an dalam hal pengobatan menurut as-Sya'rawi, kedua bagaimana metode pengobatan Al-Qur'an menurut as-Sya'rawi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan (library research). Sumber data dalam penelitian ini adalah ayat-ayat Al-Qur'an yang memiliki makna pengobatan dalam objek kajian Tafsir as-Sya'rawi karya M. Mutawalli as­Sya'rawi dan sejumlah buku-buku yang masih ada kaitannya dengan objek penelitian. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif-analitis. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Al-Qur'an dapat menjadi obat penyembuh bagi penyakit fisik dan rohani, melalui penyembuhan terhadap penyakit rohani terlebih dahulu. Individu yang dapat merasakan Al-Qur'an sebagai obat adalah individu yang meyakini dan mengamalkannya dengan pemahaman dan penghayatan makna dari ayat-ayat Al-Qur'an tersebut, bahwa Al-Qur'an dapat menjadi obat. Adapun aplikasi dari metode pengobatan rohani menurut Al-Qur'an dilakukan melalui pelaksanaan shalat, dzikir, zakat, sabar dan taubat. Sedangakan metode pengobatan jasmani menurut Al­Qur' an, aplikasinya dengan melalui madu. Metode pengobatan rohani dan metode pengobatan jasmani menurut Al-Qur'an memiliki keterikatan satu sama lainnya. Maksudnya metode pengobatan rohani dapat juga sebagai metode pengobatan jasmani. Dari hasil penelitian ini dapat memberikan gambaran bahwa sinergi antara pengobatan medis dan pengobatan melalui pendekatan agama memberikan manfaat yang baik bagi perkembangan metode pengobatan.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/2807
Appears in Collections:Skripsi S1 Ilmu Al-Quran dan Tafsir

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Magfiroh_FULL.pdf
  Restricted Access
9.58 MBAdobe PDFView/Open Request a copy
Magfiroh_BAB 1 DAN 5.pdf
  Restricted Access
2.97 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.