Please use this identifier to cite or link to this item:
http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/304
Title: | Pandangan Hukum Islam Terhadap Hibah Dan Waris Serta Aplikasinya Pada Status Dana Klaim Di Asuransi Jiwa Studi Kasus Prudential Syariah Cabang Blok M, Jakarta Selatan |
Authors: | Asmaul Husna, 214610187 |
Advisor: | Huzaemah Tahido Yanggo Nadjematul Faizah |
Issue Date: | 2017 |
Publisher: | Pascasarjana Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta |
Abstract: | Hasil penelitian ini menunjukkan: Pertama, status dana klaim asuransi jiwa pada Prudential Syariah adalah harta waris yang harus dibagikan sesuai hukum waris atau farâidh. Mencakup pada produk saving dan non saving. Kedua, aplikasi hibah pada asuransi jiwa kematian dilihat pada rukun-rukun dan syarat-syarat hibah yang terpenuhi oleh asuransi jiwa kematian. Adapun dana tabarru’ yang diberikan kepada ahli waris, tidak bisa dinamakan harta hibah, yang tidak boleh dibagikan kepada ahli waris sesuai dengan hukum waris atau farâidh. Ketiga, tidak ada pembahasan masalah waris di dalam akad asuransi syariah, namun yang dimaksud di sini adalah hukum waris mengenai harta peninggalan (tirkah) peserta yang telah meninggal dunia ketika masih dalam masa angsuran pada asuransi jiwa kematian. Adapun penerima dana klaim tersebut adalah orang yang telah ditunjuk oleh peserta atau ahli waris dari peserta yang meninggal dunia sesuai dengan kesepakatan di awal polis. Pada status dana klaim asuransi jiwa kematian yang didapat dari dana tabarru’, penulis menyatakan adalah harta waris yang harus dibagikan sesuai hukum waris atau farâidh. Pada hasil penelitian ini, penulis sependapat dengan Pihak Asuransi Prudential Syariah, Bapak Endy Muhammad Astiwara dan Ibu Srikandi Utami, namun penulis tidak sependapat dengan buku yang ditulis oleh Ahmad Sarwat yang menyatakan status dana klaim pada asuransi jiwa kematian adalah harta hibah bagi ahli waris. Penulis menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan empiris bersifat deskriptif analisis dengan menggunakan data primer yang diperoleh melalui wawancara dengan praktisi Prudential Syariah dan Pakar Ahli di bidang Asuransi dengan cara tanya jawab lisan secara langsung dan data sekunder yang diperoleh melalui pengumpulan literatur-literatur kepustakaan yang berkaitan dengan penelitian ini. |
URI: | http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/304 |
Appears in Collections: | Tesis S2 Hukum Ekonomi Syariah |
Files in This Item:
File | Description | Size | Format | |
---|---|---|---|---|
Asmaul Husna (214610187).pdf Restricted Access | Tesis-214610187 | 11.36 MB | Adobe PDF | View/Open Request a copy |
Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.