Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/3349
Title: Persepsi Penggunaan Media Pembelajaran Digital dalam Meningkatkan Minat Belajar Siswa di MTs Pembangunan UIN Jakarta
Authors: Serlina Nur Alfianti, 19312173
Advisor: Eka Naelia Rahmah
Issue Date: 2023
Publisher: Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta
Abstract: Sesuai dengan perkembangan zaman teknologi yang semakin pesat, kini teknologi digital sudah memasuki berbagai macam aspek kehidupan, termasuk ke dalam dunia pendidikan. Media pembelajaran digital kini menjadi salah satu inovasi baru yang diterapkan MTs Pembangunan UIN Jakarta dalam meningkatkan minat belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi penggunaan media pembelajaran digital dalam meningkatkan minat belajar siswa di MTs Pembangunan UIN Jakarta. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek penelitian yaitu terdiri dari Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah Bagian Kurikulum, Guru Mata Pelajaran Akidah Akhlak, 4 orang peserta didik kelas VII MTs Pembangunan UIN Jakarta. Teknik pengumpulan data melalui observasi lapangan, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa persepsi penggunaan media pembelajaran digital di MTs Pembangunan UIN Jakarta dalam meningkatkan minat belajar siswa, seperti melalui relevansi penggunaan media pembelajaran digital berjalan dengan adanya guru yang berkompeten dalam mengajar, dengan mengoperasikan pembelajaran digital memberikan kemudahan karena ketersediaan fasilitas sarana prasarana yang lengkap, selain memberikan kelebihan dan manfaat tentunya terdapat juga kekurangan nya seperti pada jaringan sinyal, dan adanya guru yang gagap akan teknologi. Terlepas dari adanya kekurangan dalam penggunaan media digital, pembelajaran digital dapat membuat siswa merasa senang karena guru dapat mendesain bahan ajar yang menarik seperti dengan E-Modul pada aplikasi SmartMP, pembelajaran dengan tablet dan Televisi membuat siswa menjadi lebih fokus dan memperhatikan guru saat pembelajaran Akidah Akhlak, melibatkan siswa dalam pembelajaran seperti membuat kelompok, diskusi, menjadikan siswa lebih aktif dalam belajar.
URI: http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/3349
Appears in Collections:Skripsi S1 Pendidikan Agama Islam

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
70-19312173.pdf
  Restricted Access
3.92 MBAdobe PDFView/Open Request a copy


Items in IIQJKT-R are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.