DSpace Repository

Pengaruh Uslūb Kināyah terhadap Penafsiran Surah Al-Zukhrūf dalam Tafsir Al-Tahrīr wa Al-Tanwīr Karya Ibnu ‘Asyur (w. 1393 H)

Show simple item record

dc.contributor.advisor Mabda Dzikara
dc.contributor.author Nurul Qur’ani Fikriyah, 20211469
dc.date.accessioned 2024-10-29T06:29:28Z
dc.date.available 2024-10-29T06:29:28Z
dc.date.issued 2024
dc.identifier.uri http://repository.iiq.ac.id//handle/123456789/3863
dc.description.abstract Penelitian ini mengungkapkan uslūb kināyah dalam surah Al-Zukhrūf, klasifikasinya berdasarkan jenis, perantara, dan tujuan, serta sejarah atau tradisi yang melatar belakanginya. Dalam penelitian ini juga berupaya memberikan pengenalan terhadap tradisi-tradisi yang berkembang di masyarakat Arab yang masuk ke dalam prespektif kināyah ini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif, yang mencoba mendeskripsikan dan menganalisis unsur balāgi dengan merujuk pada tafsir Al-Tahrīr wa Al-Tanwīr karya Ibnu ‘Asyur, serta pendapat jumhur ulama tafsir yang sependapat atau berbeda dengan Ibnu ‘Asyur. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian ini adalah teknik dokumentasi. Adapun pendekatan yang dipakai adalah pendekatan linguistik teori ilmu balāgah yang memfokuskan pada pembahasan kināyah dalam ilmu bayān. Adapun hasil penelitian yang ditemukan adalah : Di dalam Al-Zukhrūf terdapat 18 ayat yang mengandung kināyah yang terbagi menjadi tiga jenis kināyah, yaitu dua kināyah ‘an ṣifah qarībah (ayat 17 dan 23), satu kināyah ‘an ṣifah ba’ īdah (ayat 70) dan lima belas merupakan kināyah ‘an Mauṣūf (ayat 14, 18, 24, 30, 33, 34, 47, 51, 61, 65, 66, 67, 68, 71 dan 83). Sedangkan tujuan kināyah yaitu terdapat tujuh ayat berfungsi untuk menjelaskan (ayat 18, 23, 34, 65, 67, 68, dan 71), dua ayat berfungsi untuk memperindah makna (ayat 24 dan 70), dua ayat berfungsi untuk mencela sesuatu (ayat 30 dan 47), satu ayat berfungsi untuk mengungkapkan rasa malu (ayat 17). dua ayat berfungsi untuk memperhalus ucapan (14 dan 51), satu ayat berfungsi untuk meringkas kalimat (ayat 23), dan dua ayat berfungsi untuk mengagungkan kebesaran Allah Swt. dan menakut-nakuti (ayat 61 dan 66). en_US
dc.language.iso id en_US
dc.publisher Institut Ilmu Al-Qur'an (IIQ) Jakarta en_US
dc.subject Kināyah en_US
dc.subject Al-Zukhrūf en_US
dc.subject Al-Tahrīr wa Al-Tanwīr en_US
dc.title Pengaruh Uslūb Kināyah terhadap Penafsiran Surah Al-Zukhrūf dalam Tafsir Al-Tahrīr wa Al-Tanwīr Karya Ibnu ‘Asyur (w. 1393 H) en_US
dc.type Skripsi en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Advanced Search

Browse

My Account