Abstract:
Di wilayah RT 04 Kelurahan Alam Jaya Kecamatan Jatiuwung,
terdapat berbagai faktor yang memengaruhi motivasi anak-anak dalam
belajar Al-Qur‟an, salah satunya adalah peran komunikasi orang tua. Di
wilayah RT 04 Kelurahan Alam Jaya Kecamatan Jatiuwung, karakteristik
masyarakat baik dari segi sosial ekonomi maupun tingkat pendidikan,
menjadi tantangan tersendiri dalam menerapkan komunikasi yang efektif.
Beberapa orang tua mungkin memiliki keterbatasan waktu dan pengetahuan
dalam mendampingi anak belajar Al-Qur‟an.
Untuk itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana
strategi komunikasi orang tua dalam memotivasi anak belajar Al-Qur‟an
dalam mempertahankan minat anak dan juga kendala yang dihadapi orang tua
terhadap anaknya dalam memotivasi.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan
menggunakan penelitian kualitatif deskriptif dan teknik pengumpulan data
dengan observasi, wawancara dan dokumentasi.
Dari penelitian ini diperoleh hasil bahwa pertama, strategi
komunikasi orang tua dalam mempertahankan minat anak dalam belajar ada
4 yaitu dengan cara memberikan perhatian dan pujian, menjanjikan hadiah,
memberikan hukuman dan memberikan nasehat. Kedua, kendala yang
dihadapi orang tua dalam memotivasi anak dalam belajar ada 5 yaitu dengan
penggunaan gadget, malas dengan alasan sakit, kurangnya waktu orang tua.
Kesimpulan dari penelitian ini bahwa meskipun ada kendala, peran
komunikasi yang efektif dari orang tua dapat meningkatkan motivasi anak
untuk belajar Al-Qur'an jika dilakukan dengan konsisten dan menggunakan
pendekatan yang tepat sesuai dengan karakter anak.