dc.description.abstract |
Kecepatan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi telah memberi dorongan atau motivasi pada Lembaga Pendidikan Islam untuk membenahi diri dalam berbagai hal, seperti perbaikan fasilitas, struktur organisasi dan Sumber Daya Manusia (SDM), termasuk didalamnya Kepala Sekolah, Staff Pengajar atau Guru dan Tenaga Administrasi (TU). Pendidikan Islam merupakan sebuah rangkaian proses pemberdayaan manusia menuju taklif (kedewasaan), baik secara akal, mental maupun moral, untuk menjalankan fungsi kemanusiaan yang diemban sebagai seorang hamba dihadapan Kholiqnya dan sebagai “pemelihara” pada alam semesta.
Seiring dengan hal itu diperlukan suatu manajemen kinerja kepemimpinan sekolah dan guru berbasis budaya religius yang akan mengelola semua aspek yang berhubungan dengan perbaikan dan peningkatan profesionalisme guru, peserta didik yang berkarakter dan beakhlakul karimah. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif, oleh karena itu pendekatan yang digunakan untuk melakukan penelitian ini
adalah pendekatan kualitatif atau naturalistik, yaitu dengan membuat deskripsi dan gambaran secara sistematis, faktual dan akurat mengenai subyek dan obyek, fakta-fakta, dan tata hubungan antar fenomena yang diselidiki, khususnya yang berkaitan dengan manajemen kepemimpinan kepala MTsN Tangerang 2 Pamulang. Kepemimpinan Kepala Madrasah dalam mengembangkan sekolah sangat ditentukan oleh visi kepemimpinan Kepala Madrasah dalam mengembangkan sekolah, strategi dalam menjalankan fungsi kepemimpinan serta kemampuan manajerial Kepala Madrasah yang diwujudkan dalam fungsi perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan yang baik. Pengembangkan sekolah ditentukan oleh kebijakan Kepala Madrasah yang berorientasi pada peningkatan mutu, kemampuan membangun komunikasi kemampuan memanfaatkan sumber daya sekolah serta kemampuan mengembangkan dan memanfaatkan sarana
prasarana sekolah yang bertujuan meningkatkan kwalitas pembelajaran. Kepala Madrasah memegang peranan penting dalam menentukan arah pengembangan sekolah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan kepala sekolah telah berdampak yang besar terhadap peningkatan kinerja sekolah. Keberhasilan sekolah dapat dilihat dari kemampuan kepemimpinan kepala sekolah dalam mamanage dan memimpin sekolah, |
en_US |