Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi manajemen kurikulum terintegrasi serta kendala dan solusinya pada Daycare Qur’ani Rumah Tahfizh Al-Muhajirin Purwakarta Jawa Barat.
Penelitian ini dilakukan mengingat urgennya pendidikan masa anak-anak, karena cepatnya perkembangan psikis maupun fisiknya, sehingga diperlukan pengarahan yang tepat khususnya dari ibu. Di sisi lain terjadi peningkatan signifikan angka kerja wanita. Menjawab masalah yang terjadi berkembanglah daycare. Diperlukan kurikulum yang tepat dalam pengelolaan daycare. Sehingga anak tidak hanya dieksplorasi pada kemampuan kognitif saja, tetapi lebih penting adalah menanamkan nilai moral dan agama kepadanya.
Penelitian ini bersifat kualitatif deskriptif, karena berusaha mendeskripsikan gejala yang terjadi di lapangan.
Penelitian ini menghasilkan deskripsi manajeman kurikulum terintegrasi pada Daycare Qur’ani Rumah Tahfizh Al-Muhajirin adalah kurikulum terintegrasi plus, dengan pendekatan tematik. Pengelola mengintegrasikan muatan materi Pendidikan Agama Islam yang memuat aqidah, ibadah dan akhlaq di dalam kurikulum Nasional melalui perencanaan kurikulum yang sistematis dari mulai penyusunan program tahunan, program semester, RPPM, dan RPPH. Pada tahap implementasi digunakan strategi BCM (Baca Cerita Menyanyi), audio dan audiovisual. Sementara pada tahap evaluasi dilakukan penilaian harian, bulanan dan semester.