dc.description.abstract |
Latar belakang penelitian ini berawal dari ketertarikan penulis terhadap kesulitan yang dialami oleh banyaknya peserta didik MTs Mardhotillah dalam membaca Al-Quran dan strategi yang digunakan dalam mengatasi hal tersebut.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bentuk kesulitan membaca Al-Quran, mengetahui srategi guru PAI dalam mengatasi kesulitan ini, dan untuk mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambatnya di dalamnya.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deksriptif, yang mana penulis mencoba menggambarkan kegiatan penelitian yang dilakukan pada objek penelitian dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) bentuk kesulitan peserta didik kelas 7 MTs di Mardhotillah dalam membaca Al-Quran adalah membedakan panjang pendek bacaan, menerapkan ilmu tajwid, dan kesulitan pengucapan makharij al-huruf. 2) strategi guru untuk mengatasi hal tersebut dengan mengadakan pembiasaan tadarus Al-Quran pada pagi hari, mengadakan tes tajwid setiap minggu, dan memberi motivasi tentang pentingnya belajar membaca dan memahami Al-Quran. 3) faktor pendukungnya adalah tersedia banyak Al-Quran, tempat menghafal yang strategis, sekolah berada di lingkungan religius, dan mengadakan briefing guru tahfidz atas bentuk dukungan dari kepala sekolah kepada guru PAI. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kurangnya minat membaca Al-Quran pada peserta didik, kurangnya dukungan dari orang tua, dan waktu yang terbatas dalam pengajaran Al-Quran |
en_US |