Abstract:
Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa peneliti melihat
langsung perkembangan sosial emosional dapat menanamkan nilai
percaya diri, kemandirian dan bertanggung jawab melalui kegiatan
metode bermain peran. Tujuan dari peneliti ini untuk
mendeskripsikan proses penerapan metode bermain peran dalam
kegiatan pembelajara pada anak di dalam kelas, dan mengetahui
peningkatan kemampuan sosial emosional anak dengan kegiatan
bermain peran di RA Ummu Nabila.
Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah
metode kualitatif dengan jenis deskriptif dengan subyek penelitian
adalah guru dan siswa. Sedangkan pengumpulan data yang
digunakan oleh penulis dengan Teknik wawancara, observasi dan
dokumentasi.
Dari hasil penelitian di RA Ummu Nabila cileungsi adalah (1.)
penerapan metode bermain : guru mempersiapkan tema, guru
membuat scenario, guru menyiapkan alat, guru mengumpulkan
anak untuk diberi pengarahan, guru membagikan tugas kepada
anak, guru mengawasi dan mendampingi anak, guru mengadakan
diskusi setelah bermain peran.(2.)faktor mempengarahi perkembangan sosial emosional pada penerapan bermain peran adalah faktor keluarga, faktor lingkungan dan faktor Pendidikan.